kepada jemaat Allah di Korintus, yaitu mereka yang dikuduskan dalam Kristus Yesus dan yang dipanggil menjadi orang-orang kudus, dengan semua orang di segala tempat, yang berseru kepada nama Tuhan kita Yesus Kristus, yaitu Tuhan mereka dan Tuhan kita. (1Co 1:2 ) |
Sebuah Doa Dari Orang Kristen Yang Baru Percaya |
![]() |
![]() |
![]() |
Written by DR S H TOW | |||
Wednesday, 21 April 2010 15:01 | |||
7. Sebuah Doa Dari Orang Kristen Yang Baru Percaya "Karena semua yang dipimpin oleh Roh Allah, mereka adalah anak-anak Allah." Roma 8:14 “For as many as are led by the Spirit of God, they are the sons of God.” Romans 8:14 Bapa penuh Anugerah di Sorga, Diberkatilah nama Tuhan karena menyelamatkan seorang yang berdosa yang hancur berantakan seperti aku. Dahulu aku memusuhiMu, jauh dari Allah, tetapi di dalam kasihMu Engkau menjangkauku dengan RohMu Sendiri. Terimakasih, Oh Roh Kudus, karena mencari aku dan memimpin aku kepada Juruselamat; karena mengajar hatiku yang suka memberontak untuk percaya kepadaNya; karena membuka mataku supaya melihat Tuhanku yang telah mati bagiku; dan karena telah mengadopsi aku sebagai seorang anak Allah. Aku berterimakasih karena keselamatanMu yang sangat mengagumkan tetapi diberikan secara gratis. Oh Roh yang selalu tinggal dalam jiwa [orang percaya], Penghibur Kudus, teguhkanlah aku di dalam kehidupan Kristenku, karena aku hanyalah seorang bayi yang baru lahir. Ajarlah aku sehari-hari betapa aku seharusnya hidup dengan persatuan dengan Juruselamatku dan di dalam persekutuan yang terus-menerus denganNya. Mungkinkan aku untuk hidup, bukan untuk diri sendiri atau untuk dosa, tetapi bagi Kristus yang mengasihi aku dan yang telah memberi diri-Nya untuk aku. Pimpin aku sehari-hari supaya mempunyai saat teduh rahasia di mana saya dapat bertumbuh dalam kasih karunia dan di dalam pengetahuan tentang Tuhan dan Juruselamatku Yesus Kristus, di dalam namaNya aku berdoa. Amin.
|